SELAMAT DATANG

Life is short. There is no time to leave important words unsaid~ Paulo Coelho

Rabu, 26 Mei 2010

PERSIAPAN DANA PENDIDIKAN (PENTING GA SICH?!?!?)

Pagi menjelang siang ini yang sangat cerah dan SILAUW MAN...!! Wkekekkek saya ada kepikiran membuat artikel Tentang Dana Pendidikan. Ini saya kepikiran mengajak teman teman sebentar memikirkan pusing Dana Pendidikan sekarang daripada pikirannya nanti ketika kita punya anak atau yang sudah punya anak ingin masuk sekolah dan menjelang mau masuk ke tingkat yang lebih tinggi Kita Lebih pusing lagi...

Ada yang ingin saya sharingkan ke teman teman bahwasanya saya kemarin mencoba iseng iseng untuk mencari info tentang Uang pangkal dan SPP nya....Ternyata AMAZING KAWAN!!!! angka yang sungguh menakjubkan dan bikin saya shock walawpun sedikit shocknya... Hheeee Untuk sekolah TK yang menurut saya system pembelajarannya lumayan bagus aja itu uang pangkal hampir 10Juta Rupiah dengan SPPnya 1Jutaan rupiah/bulannya....geleng - geleng saya...untuk tingkat SD aja yang Swasta menurut saya juga bagus dengan uang pangkal 9 Juta dan SPP hampir 500rebu/bulannya lebih mahal daripada tingkat SMA yang bagi saya juga lumayan dan bagus juga hanya 6juta uang gedungnya dan Spp hampir 400rebu rupiah/bulan......saya berfikir...bagaimana nanti beberapa tahun lagi saya punya anak yang Ganteng dan cantik, sholeh dan sholehah pula...(AMiin) menjelang sekolah pertamanya waktu TK dan SD..... bisa lebih Naik lagi dari sekarang... sungguh menakjubkan angkanya kan?!

Nah, makanya saya buat dengan judul "PERSIAPAN DANA PENDIDIKAN..PENTING GA SICH?!" menurut teman teman yang sudah menjadi orang tua dan akan menjadi orang tua..dan anak-anaknya pinter, rajin, ganteng, cantik, Sholeh dan sholehah (AMIIN...hhheeee) Saya yakin dalam hatinya Teman - Teman Ingin anak anaknya menjadi SUKSES karena kita telah mendidiknya dan memasukinya Sekolah yang Terbaik untuk Mereka walawpun MAHAL pasti IKHLAS!!!!! gw yakin masa ada ORTU yang ga Ikhlas mengeluarkan biaya untuk anak - anaknya menjadi sukses dan lebih sukses dari orangtuanya sekarang! SETUJU donk dengan statement saya?! YA kan YA kan?!?!?

Tetapi sayangnya, dari pengalaman saya yang melihat keadaan sekitar selama ini, saya banyak menemukan orangtua Sadar akan sangat pentingnya pendidikan, tapi tidak memperdulikan persiapan Dana pendidikan itu sendiri. Sebagai contoh banyak cerita tentang beberapa orang tua yang meninjam uang kesana kemari pada saat tahun ajaran baru. Selain itu banyak Kantor Pegadaian yang penuh ketika tahun ajaran baru banyak orangtua yang menggadaikan barang barang berharga untuk mendukung anaknya sekolah. Sudah Mendukung anaknya untuk sekolah itu bagus, tapi lebih bagus lagi untuk mempersiapkan Dana Pendidikan tersebut agar nanti kita tidak kebingungan menjelang Tahun Ajaran baru atau menginjak ke Tingkat yang lebih tinggi lagi.

Kenapa sih orangtua kadang tidak siap dari segi dana ketika tiba waktunya si anak masuk sekolah? Jawabannya, mungkin karena orangtua tidak menganggap bahwa dana pendidikan itu penting untuk dipersiapkan sejak sekarang. Lho, apakah memang penting menyiapkan dana pendidikan untuk anak? Jawabannya saya tulis besar-besar di sini: PENTING.

Ada LIMA alasan kenapa dana pendidikan penting untuk dipersiapkan, bahkan kalau bisa sejak sekarang:

1. Mahalnya Biaya Pendidikan Pada Saat Ini

Biaya Pendidikan pada saat ini sudah cukup tinggi. Sebuah universitas swasta terkenal di Jakarta ada yang meminta uang kuliah sebesar sekitar Rp 60 - 70 juta bagi mereka yang masuk kuliah tahun 2010 ni selama 5 tahun sampai lulus nanti. Bagi banyak orang, biaya pendidikan setinggi itu sudah tentu terasa mencekik leher.

2. Naiknya Biaya Pendidikan dari Tahun ke Tahun

Sudah biaya pendidikan di rasa mahal, jumlah tersebut biasanya akan terus naik dari tahun ke tahun. Dengan asumsi kenaikan sebesar 10 persen per tahun, maka dalam 17 tahun mendatang, bukan tidak mungkin Biaya Kuliah selama 5 tahun di S1 bisa mencapai sekitar Rp 300 juta.

3. Ekonomi Tidak Selalu Baik

Orang tua bisa saja menganggap bahwa penghasilannya sekarang aman-aman saja mengingat baiknya keadaan ekonomi sekarang ini. Sehingga mereka yakin bila si anak masuk sekolah nanti, dananya pasti tersedia. Tetapi, bila keadaan ekonomi menurun, bukan tidak mungkin penghasilan orang tua menjadi berkurang atau malah berhenti sehingga bisa saja dana pendidikan untuk si anak tidak akan siap bila dibutuhkan.

4. Fisik Manusia Tidak Selalu Sehat

Jangan anggap bahwa fisik manusia akan selalu sehat untuk bisa terus bekerja dan mendapatkan penghasilan. Bila Anda tidak menabung dan mempersiapkan dana pendidikan anak dari sekarang, maka bila suatu saat kelak fisik Anda tidak memungkinkan untuk Anda bisa terus bekerja, jangan harap dana pendidikan untuk anak Anda bisa tersedia.

5. Karena Jadwal Pendidikan Tidak Bisa Dimundurkan atau di Tunda

Jadwalnya sudah pasti. Contohnya, kalau anak Anda sudah waktunya masuk SD tetapi Anda tidak punya dana yang cukup untuk membayar uang pangkal-nya, masak Anda mau memundurkan jadwal anak Anda masuk SD ke tahun berikutnya hanya supaya Anda bisa membayar biaya uang pangkal-nya secara penuh? Tidak, kan?


Jadi, persiapkan dana pendidikan anak teman teman sejak sekarang. Jangan tunda lagi. Tentang bagaimana cara menghitung dana pendidikan, akan saya jelaskan kepada teman teman. MAU?!

Klik Saya Jika Ingin Penjelasanya (^_^) Saya berharap tidak ada lagi teman teman yang kebingunan nanti ketika menjelang Tahun Ajaran Baru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar